banner 728x250

Tegakan Kamtibmas Kapolsek Baebunta Rapat Kordinasi Bersama Pemerintah Kecamatan

banner 120x600
banner 468x60

LUTRA. SINYALTAJAM. COM – Pemerintah kecamatan Baebunta Kabupaten Luwu Utara gelar rapat kordinasi tentang hari keamanan dan ketertiban masyarakat (Harkamtibmas),sehubungan dengan berjalannya bulan suci ramadhan,1444 H tahun 2023.

Rapat kordinasi Harkamtibmas di gelar di aula massilara kantor kecamatan Baebunta kelurahan Salassa kecamatan Baebunta,Luwu Utara,Selasa,28/03/23.

Kegiatan tersebut dihadiri jajaran unsur forkopincam Baebunta, kelurahan Salassa,dan pemerintah Desa Baebunta dengan topik “antisipasi gangguan Kamtibmas” selama bulan suci ramadhan 1444 H.

Camat Baebunta, A. Yasir Pasandre, S. Sos, M.Si saat membuka secara resmi rapat koordinasi tersebut, menyampaikan bahwa pertemuan dilaksanakan untuk menindaklanjuti adanya ulah sekelompok Pemuda yg selalu melakukan tindakan tindakan yang meresahkan / mengganggu Kamtibmas selama Bulan Ramadhan, ungkap A.Yasir Pasandre.

“Selain itu, saya juga meminta agar seluruh elemen masyarakat kecamatan Baebunta untuk mematuhi Surat Edaran dari Pemda Luwu Utara melalui kecamatan Baebunta sehubungan dengan Himbauan Kamtibmas yang sudah disebarkan sebelumnya,”kata Yasir.

Sementara, Kapolsek Baebunta, Iptu Burhanuddin Karim dalam arahannya menuturkan, Adanya Keributan beberapa hari lalu dipicu oknum Pemuda di sekitar Kelurahan Salassa, Desa Baebunta dan Desa Sassa yang telah menyebabkan jatuhnya korban jiwa.

Karena itu Kapolsek Baebunta berharap peran aktif dari Pemerintah Kecamatan Baebunta dan jajaran untuk ikut menjaga stabilitas Kamtibmas selama Bulan Ramadhan di wilayah pemerintahan kecamatan Baebunta pada umumnya.

“Bila perlu Jam malam akan di tetapkan kepada anak remaja / Pemuda, sembari terus melakukan Pendekatan Persuasif dari Jajaran Pemerintahan hingga Kadus baik kepada orang tua, dari beberapa oknum Pemuda yang disinyalir selalu nongkrong hingga larut malam agar tidak melakukan tindakan yang meresahkan,”pinta IPTU, Burhanuddin Karim.

Selain itu, Kolaborasi antara seluruh pihak diperlukan dan terus mengedukasi para pemuda dan masyarakat luas untuk
menjadikan Ramadhan sebagai Ladang pahala bukan ladang bahaya,serta terus menjaga Toleransi antar sesama umat beragama dan
Tidak melaksanakan Greget sahur dan Sahur On the Road.

Tidak melakukan Balap liar dan
Mewaspadai berita Hoax,yang mungkin saja dapat menimbulkan issu negatif dapat memicu gangguan Kamtibmas.

“Kamtibmas adalah tanggung jawab bersama, karena itu para kepala lingkungan, kadus dan semua elemen harus bekerja sama demi terciptanya situasi yang kondusif,”tutup IPTU Burhanuddin Karim SH.

Hal senada di sampaikan Danramil 1403-09,Sabbang,Peltu Afri Affandi,bahwa perlunya menyadari akan pentingnya peran masyarakat terkait Kamtibmas.

“Oleh karena itu, para orang tua harus membekali para anak muda untuk saling merangkul antara satu dengan yang lain dan tidak menyalahgunakan kebebasan yang di berikan demi kedamaian dan kenyamanan bersama,” tambahnya.

turut hadir dalam rapat kordinasi, jajaran Kanit Polsek Baebunta, Babinkantibmas kelurahan Salassa, Aipda Hasdar,Babinkantibmas Desa Baebunta,Bripka Arman,sekertaris Lurah Salassa,para kepala lingkungan dan kadus sedesa Baebunta. Lap Zakaria

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *