LUTIM, SINYALTAJAM. COM -Nasib naas menimpa Pammang (40) salah satu sopir mobil tangki dengan nopol DD 8520 MF yang bermuatan minyak CPO kelapa sawit mengalami kecelakaan di desa Tarabbi, Kamis (27/04/2023).
Kecelakaan tersebut terjadi di jalan poros desa Manurung kecamatan Malili yang menghubungkan ke desa Tawakua kecamatan Angkona tepatnya di gunung desa Tarabbi.
Berdasarkan informasi dari warga di lokasi kecelakaan mengungkapkan, jika korban meninggal dunia di tempat karena tertimpa badan mobil.
Kecelakaan tersebut diduga karena mobil tidak mampu melewati tanjakan sehingga mobil mundur dan terbalik masuk jurang sedalam 10 meter.
“Tadi pas saya lewat saya lihat ada ini mobil kecelakaan dan ada juga teman yang bantu saya angkat itu sopirnya pada waktu itu dia memang tertindis mobil, “Ujar Pian.
Setelah di evakuasi dari jurang tempat kejadian,korban di larikan ke Puskesmas Angkona untuk dilakukan pembersihan jenasah selanjutnya di bawah kerumah duka di desa Tawakua kecamatan Angkona.
Diketahui di lokasi tersebut memang sudah sering terjadi kecelakaan baik mobil maupun motor dikarenakan jalan yang rusak akibat longsor beberapa tahun lalu.
“Kita berharap pemerintah segera perbaiki ini jalan karena ini sangat berbahaya apalagi ini musim hujan,”pinta salah satu warga di lokasi kejadian.
Lap Ismail