LUTRA. SINYALTAJAM. COM – Kerukunan keluarga Rampi dataran Luwu Utara(KKRD)sukses melaksanakan perayaan Natal bersama untuk pertama kalinya.
Perayaan Natal pertama di pusatkan di dusun Rante paccu desa Baebunta kecamatan Baebunta Kabupaten Luwu Utara,Sabtu,06 Desember 2025.
Dengan mengangkat Tema”Allah hadir untuk menyelamatkan Manusia,”diharapkan menjadi motivasi untuk menjadi wadah pemersatu di kalangan komunitas etnis Rampi yang ada di dataran di berbagai tempat di Luwu Raya pada umumnya
Natal pertama adalah hasil dari program yang disepakati dalam raker pertama. “Kedepan kita akan intenskan program yang dapat menyentuh langsung kebutuhan organisasi,secara umum untuk lebih memajukan pertumbuhan organisasi kita kedepan.”ungkap Adam Didores, selaku ketua umum KKRD dalam sambutannya.
“Organisasi KKRD, kita harapkan mampu mengangkat harkat dan martabat kita selaku orang Rampi, di tengah kemajemukan yang bertujuan membangun kebersamaan di dalam tuhan kita Yesus Kristus di tengah kemajemukan dan keberagaman keyakinan kita selaku anggota organisasi”tegasnya.
Perayaan Natal di isi dari berbagai rangkaian kegiatan yang bertujuan mempererat tali persaudaraan antar sesama,yang dihadiri,ratusan anggota organisasi dari berbagai penjuru,serta di hadiri para pendeta dari berbagai denominasi gereja meliputi wilayah Luwu Raya.
Dalam acara Doa,penutup,seluruh hadirin di ajak mendoakan sesama manusia yang tertimpa bencana alam di berbagai tempat,di NKRI,yang di pimpin langsung Pendeta Mandan Parati.STh, Lap Zakaria












