Eksebisi Sepakbola HJL & HPRL, Budiman : Tujuannya Ialah Silaturahmi dan Kebersamaan

LUTIM, SINYALTAJAM.com — Kesebelasan Pemkab Luwu Timur bermain imbang 1 – 1 saat menjamu Kesebelasan Kolaka Utara (Kolut) pada laga terakhir pertandingan sepakbola eksebisi dalam rangka memeriahkan Hari Jadi Luwu (HJL) ke 756 dan Hari Perlawanan Rakyat Luwu (HPRL) ke 78.

Pada pertandingan yang berlangsung di Stadion Andi Hasan Opu To Hatta, Puncak Indah, Malili, Minggu sore (21/01/24) ini, Tim Pemkab Kolaka Utara berhasil unggul dulu lewat gol yang diciptakan pada menit ke 8, Namun Tim Pemkab Luwu Timur berhasil menyamakan kedudukan lewat gol yang ciptakan oleh Yudi Burhan hasil kerjasama yang baik dengan Sekda Luwu Timur, H. Bahri Suli. Kedudukan imbang 1-1 bertahan hingga peluit panjang dibunyikan wasit.

Dengan hasil tersebut, tim Pemkab Luwu Timur harus puas menjadi runner up pada pertandingan yang diikuti lima kabupaten/kota, sedangkan pemuncak grup ditongkrongi Pemkab Kolaka Utara dengan raihan 8 poin dari hasil 2 kali kemenangan dan 2 kali imbang.

Meski berada diposisi runner up, Kesebelasan Pemkab Luwu Timur merupakan tim yang tidak terkalahkan sepanjang laga yang dilakoni. Sepanjang laga bergulir, Pemkab Luwu Timur berhasil meraih 8 poin dengan 2 kemenangan dan 2 kali imbang.

Dari raihan 8 poin ini Tim Luwu Timur hanya kalah agregat gol dari Tim Kolaka Utara yakni Luwu Timur memasukan 4 kali dan kemasukan 2 kali sedangkan Tim Kolaka Utara memasukan 5 kali dan kemasukan 1 kali.

Sebelumnya, sebanyak lima kabupaten/kota mengikuti pertandingan eksebisi tersebut. Yakni Pemkab Luwu Timur, Pemkab Luwu Utara, Pemkab Luwu, Pemkot Palopo dan Pemkab Kolaka Utara.

Bupati Luwu Timur, H. Budiman bersama unsur Forkopimda yang turut menyaksikan sekaligus memberi semangat secara langsung tim sepakbola Pemkab Luwu Timur pada laga tersebut mengatakan sangat mengapresiasi pertandingan eksebisi ini.

Pertandingan persahabatan ini, katanya, selain diadakan untuk menghibur warga, juga sebagai wadah menjalin silaturrahmi antar pemerintah kabupaten/kota lainnya.

Ia menyebutkan, sebagai momen penting dalam membangun hubungan yang baik antara Pemerintah Daerah di Tana Luwu dan Kolaka Utara. Melalui pertandingan persahabatan tersebut, diharapkan hubungan yang sudah terjalin semakin diperkuat dan lebih baik lagi.

“Berapapun skor akhir pertandingan, itu tidak penting, karena tujuannya bukan mencari kemenangan, tapi untuk kebersamaan,” tandasnya. (op/ikp)