BANTAENG, SINYALTAJAM.COM – Panglima Kodam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Bobby Rinal Makmun, S.I.P., bersama Ketua Persit Kartika Chandra Kirana PD XIV/Hasanuddin Ny. Mia Bobby Rinal Makmun, melakukan kunjungan kerja di Kabupaten Bantaeng, Rabu (30/10).
Kedatangan Panglima Kodam tersebut disambut di halaman Makodim 1410/Bantaeng oleh Pj. Bupati Bantaeng, Andi Abubakar bersama Dandim 1410 Bantaeng Letkol.Inf Eka Agus Indarta serta Kapolres Bantaeng AKBP Nur Prasetyantoro Wira Utomo, Kepala Kejaksaan Negeri Bantaeng, Satria Abdi, Dansubdenpom Bantaeng Kapten Cpm Abraham Latuihamalo, Ketua DPRD Bantaeng H.Budi Santoso.
Panglima Kodam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Bobby Rinal Makmun, S.I.P pada kesempatan tersebut melakukan kenal sambut dengan personel Kodim 1410 Bantaeng, momen ini merupakan pertama kalinya dilakukan setelah dirinya dilantik 10 bulan yang lalu.
Terkait pelaksanaan pilkada yang sebentar lagi dilaksanakan Pangdam XIV/Hasanuddin berpesan agar bagaimana mengajak saudara kita untuk melaksanakan haknya tapi tetap menjaga kondisi tetap aman dan damai. (ris/st/*)