Wakil Bupati Lutim Apresiasi KPU Selenggarakan Tahapan Peluncuran Pemilihan Bupati Dan Wakil Bupati 2024

Wakil Bupati Lutim Apresiasi KPU Selenggarakan Tahapan Peluncuran Pemilihan Bupati Dan Wakil Bupati 2024

LUTIM, SINYALTAJAM.com — Wakil Bupati Lutim, Mochammad Akbar Andi Leluasa mengapresiasi KPU Lutim yang telah menyelenggarakan tahapan peluncuran Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Lutim 2024 di Andi Nyiwi Park – Malili Rabu, 19 Juni 2024.

Menurutnya pelaksanaan peluncuruan tahapan tersebut merupakan suatu kegiatan awal dari sebuah proses demokrasi yang akan dilaksanakan dengan penuh tanggung jawab dan semangat kebersamaan.

“Semoga kegiatan hari ini berjalan lancar dan bermanfaat bagi seluruh masyarakat Kabupaten Lutim,” ucapnya.

Ia juga menyebut, Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati merupakan momen tunsia dalam menentukan arah pembangunan daerah Kita untuk lima tahun kedepan.

Sehingga melalui proses ini kita berharap dapat memilih pemimpin yang mampu membawa perubahan positif dan kemajuan bagi Kabupaten Lutim.

“Oleh karena itu partisipasi aktif masyarakat sangat diperlukan dan demokrasi yang sehat adalah demokrasi yang melibatkan seluruh elemen masyarakat dalam setiap tahapannya,” kata dia.

Orang nomor dua di Lutim itu juga mengajak seluruh masyarakat untuk selalu menjaga demokrasi dan selalu mengutamakan kepentingan bersama diatas kepentingan pribadi atau golongan.

Karena tugas yang diemban KPU bukanlah tugas yang ringan, dibutuhkan komitmen, integritas dan profesionalisme yang tinggi untuk memastikan seluruh proses berjalan dengan baik dan transparan

“Saya mengapresiasi kinerja KPU Lutim yang telah bekerja keras mempersiapkan tahapan pemilihan ini, karena saya yakin kerja sama yang baik antara KPU, Pemerintah daerah dan masyarakat kita dapat mewujudkan pemilihan yang jujur, adil dan bermartabat.

Mari kita dukung sepenuhnya KPU dalam menjalankan tugasnya demi suksesnya pemilihan ini,” tutup Wakil Bupati.

lap masding.