LUTIM. SINYALTAJAM. COM – Musibah angin puting beliung telah terjadi di Desa Nikkel, Kecamatan Nuha, Kabupaten Luwu Timur, Sulawesi Selatan, pada hari Senin, tanggal 27 Januari, sekitar pukul 17.30 WITA. Angin puting beliung tersebut bergerak dari Danau Matano ke daratan, dari arah timur ke selatan.
Kejadian ini mengakibatkan 6 unit rumah warga mengalami kerusakan, terutama pada bagian atap. Rumah-rumah yang mengalami kerusakan adalah milik Bpk. Lukman Hakim, Bpk. Zainal, Bpk. Mastan, Ibu Marwati, Bapak H. Musibar, dan Bapak Mas Ridho.
Selain kerusakan rumah, beberapa kabel IndiHome juga putus. Tidak ada korban jiwa dalam musibah tersebut, namun warga diperkirakan mengalami kerugian sekitar puluhan juta rupiah.
Menurut Humas Polres Luwu Timur, Iptu A. Taufik, angin puting beliung sering terjadi pada siang hari atau sore hari pada musim pancaroba. Angin puting beliung dapat menghancurkan apa saja yang diterjangnya, karena dengan pusarannya benda yang terlewati terangkat dan terlempar.
“Musibah tersebut terjadi sesaat sebelum hujan deras yang disertai angin kencang yang berlangsung selama 20 menit di wilayah Kecamatan Nuha,” ujarnya.
Sementara Pihak Pemdes Nikkel sudah berkoordinasi dengan BPBD Luwu Timur dan instansi terkait untuk penanganan kebencanaan dan menurunkan bantuan logistik.
Dengan terjadinya Musibah ini masyarakat dihimbau agar selalu tetap waspada.