Pastikan Kestabilan Harga Sembako, Koramil 1403-15/Malili Bersama Satpol-PP Kec Malili Cek Harga Sembako

LUTIM, SINYALTAJAM.com — Menindaklanjuti atensi Pimpinan TNI AD untuk memantau dan memastikan Stok pangan di Masyarakat terjangkau, Personil Koramil 1403-15/Malili melaksanakan pengecekan harga bahan-bahan kebutuhan pokok bersama Satpol-PP Kec.Malili kab.Luwu Timur Desa.Baruga di Pasar Rakyat Malili, Senin (18/3/2024).

Kegiatan ini rutin dilaksanakan dalam rangka mencegah kenaikan harga bahan-bahan kebutuhan sembako serta mencegah permainan pedagang menjelang Idul Fitri.

Danramil Malili 1403-15/Malili mengatakan kegiatan pengecekan harga kebutuhan pokok Dipasar adalah atensi dari pimpinan dan akan rutin dilaksanakan untuk mencocokan harga yang telah di tentukan Pemerintah.

“Pengecekan ini dilaksanakan untuk memastikan harga sembako sesuai dengan harga yang ditetapkan Pemerintah, Kami juga diberi penugasan dari atasan untuk memantau harga jual sembako di pemasaran sehingga para pedagang lakukan penjualan dan transaksi bersama pembeli sesuai harga dan aturan,” Ungkap Dahlan.

Adapun hasil Pengecekan didapat Harga Barang Bahan Pokok sebagai berikut :
• Beras : Rp.15.000-16.000/kg,
• Daging : Rp.130.000/Kg,
• Daging Ayam : Rp.60.000-75.000/ekor,
• Telur : Rp.58.000/rak,
• Minyak Goreng : Rp.20.000-22.000/liter,
• Bawang Merah : Rp.35.000/Kg,
• Bawang Putih : Rp.45.000/Kg,
• Cabe Rawit : Rp.60.000/kg,
• Cabe keriting : Rp.60.000/Kg,
• Tomat : Rp.13.000/kg,
• Gula pasir : Rp.18.000/kg.

Pada kesempatan tersebut Iwan Husein Selaku Kordinator Satpol-PP Kec Malili juga ikut menghimbau kepada pedagang pasar, agar mentaati aturan Pasar, dan menjaga kebersihan lingkungan.

“Kami Sekaligus memberikan himbauan pada para pedagang dan seluruh pengunjung pasar yang ada agar senantiasa selalu menjaga kebersihan lingkungan Pasar demi kebaikan bersama,” Ucap Iwan.